Cegah Gangguan Kamtibmas Masyarakat Sungkai Jaya Bentuk Pokdarkamtibmas

0
500

Lampung Utara, Lampungsai.com – Berbagai upaya pencegahan terhadap tindak pidana terus digiatkan jajaran anggota Polres Lampung Utara selain dari mengajak masyarakat untuk mengaktifkan ronda malam juga telah dimulai dibentuknya kelompok sadar kamtibmas.

Menurut Ipda Husni Tamrin, PK Subsektor Sungkai Jaya, pembentukan pokdar kamtibmas itu berlangsung dalam acara silaturahmi aparat kepolisian dari Polsek Sungkai Selatan Polres Lampung Utara bersama masyarakat di aula Subsektor Sungkai Jaya, Kecamatan Sungkai Jaya, Lampung Utara. Rabu, 04 Desember 2019.

Pada acara itu, Kapolsek Sungkai Selatan, Kompol Yaya Karyadi menyampaikan, ungkapan terimakasih kepada masyarakat yang telah ikut hadir dalam acara pembentukan pokdar kamtibmas.

Diharapkannya, setelah dibentuknya kelompok sadar kamtibmas agar kedepan pokdar itu bisa menyerap aspirasi yang terjadi di desa masing-masing dan memberikan informasi ke polisi tentang permasalahan yang terjadi di desanya baik itu tentang perkara pencurian, perjudian, penggunaan narkoba dan tindak pidana lainya.

“Pokdar bersama masyarakat desa ini gunanya untuk melakukan penjagaan harta dan pencegahan tindak pidana diantaranya dengan mengaktifkan ronda malam dan kegiatan lainya,” kata Kompol Yaya Karyadi.

Selain itu, lanjutnya, tugas dari pokdar kamtibmas tersebut diminta untuk terus melakukan koordinasi dengan tokoh-tokoh masyarakat di desa dan Bhabinkamtibmas serta Bhabinsa di daerah masing-masing. Struktur pokdar tersebut terdiri dari ketua yang dipilih dan disepakati dari tokoh masyarakat sedangkan wakilnya dari anggota polri dan anggotanya dari masyarakat.

Camat Sungkai Jaya, M Syafran mengapresiasi dan sangat mendukung atas dibentuknya kelompok sadar kamtibmas olah masyarakat di Kecamatan Sungkai Jaya. Pembentukan pokdar itu menurutnya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga situasi keamanan di lingkungan dan desa masing-masing serta memberikan informasi setiap permasalahan yang terjadi didesanya kepada aparat atasanya.

Terbentuknya Pokdar Kamtibmas tingkat Kecamatan Sungkai Jaya itu ditetapkan sebagai Ketua Elvis Gumanti, Wakil Ketua Aipda Husni Tamrin, Sekertaris Rifai, Bendahara Ruslan, Bidang Hukum Kohar, Bidang Humas Gunawan dan Bahrudin serta Bidang Organisasi dipercayakan kepada Waluyo dengan penasehat ditunjuk Hendra Setiadi.

Ditambahkan, Aipda Husni Tamrin pada acara itu juga telah di bentuk pokdar kamtibmas perdesanya yang terdiri dari 5 orang. Di Kecamatan Sungkai Jaya ada 9 Desa dan masing-masing desa telah ditetapkan ketua pokdar kamtibmasnya.

“Ketua pokdar Desa Cempaka Raja Sahri, Desa Cempaka Timur Dahrudin, Cempaka Barat Mirwan, Sri Agung Ripai, Sri Jaya Indra Gunawan, Lepang Tengah Abdulah, Cahaya Makmur Riki Andika, Suka Jaya Naharufin dan ketua pokdar Desa Negara Agungnya Jasmawi,” jelasnya. (Budi Irawan)

LEAVE A REPLY