DPD PKS Kota Metro Raih 5 Kursi, Ahmadi:”Perjuangan Baru Akan Dimulai”

0
1310

Kota Metro, Lampungsai.com –  DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Metro, raih 2 kursi untuk Dapil 4 (Metro Barat-Metro Selatan). Secara total, DPD PKS Kota Metro meraih 5 Kursi keterwakilan DPRD Kota Metro, pasca pemungutan suara, 17 April 2019.

Disampaikan Ahmadi, salah satu Caleg Dapil 4, nomor urut 2 yang juga mendulang suara terbanyak di Dapilnya dan salah satu Caleg yang murni di daulatkan masyarakat itu, mengatakan, di Daerah pemilihan Metro Barat – Metro Selatan, berada di posisi aman dengan meraih 2 kursi keterwakilan.

“Kami punya data real-nya dan juga sesuai hasil penghitungan suara sah, 2 kursi keterwakilan sudah tetap. Jadi secara total di Dapil se-Kota Metro, PKS Meraih 5 kursi, dan ini masih dalam input dari PPK ke KPU. Artinya PKS meraih kursi terbanyak kedua setelah Partai Golkar dengan perolehan 6 kursi dan disusul PDI-P dengan memperoleh 4 kursi, disusul Nasdem, Demokrat dan PAN,  sisanya partai lainnya,”katanya. Selasa, 23 April 2019.

Menyinggung soal, ketersiapan dirinya duduk di kursi DPRD Kota Metro, Ahmadi mengungkapkan, dari Dapilnya, cukup untuk mengukur bahwa sekian banyak warga masyarakat  menaruh kepercayaannya untuk di perjuangkan kedepan. Artinya amanah yang di bawa cukup berat dan komitmen akan diperjuangkan.

“Tidak perlu berbicara besar, semacam janji dan lainnya. Pada dasarnya, ketika keberangkatan maju ke legeslatif, tentu mengukur seberapa besar dan banyak orang disekitar kita menginginkan kita duduk atau jadi mewakili masyarakat di DPRD. Bukan berangkat dan maju dengan hal lain-lain, sebab yang utama di bawa adalah amanah. Jika memang saya dipercayakan maka, insyaallah ada ke maslahatan bagi orang banyak dan umat, itu yang jadi beban yang harus di bawa,”ungkapnya.

Pada intinya, Ahmadi melanjutkan, dihadapan orang banyak dan umat bahwa, saat ini “Perjuangan yang sesungguhnya Baru Akan Di Mulai”.

“Tolong bagi masyarakat, relawan dan para sahabat, untuk tetap mengingatkan saya, hal yang perlu di perjuangkan sebagaimana halnya dipercayakan kepada saya. Sebab mengemban amanah masyarakat itu cukup berat. Maka saya tak dapat berjanji, Komitmen sebagai pembawa amanah dan tempat penyampaian aspirasi, akan diperjuangkan, utamanya kepentingan umat,”pungkas Ahmadi dihadapan warga masyarakat dan relawannya saat temu silaturahmi di kediamannya, Metro Barat.

Untuk diketahui, Wakil Rakyat yang di daulatkan rakyat, sudah pasti mengemban amanah cukup besar. Ahmadi yang akrab di sapa Adhi salah satunya, selama perjuangannya membulatkan diri maju ke kancah politik mengajak semua relawan dan basis militannya untuk berjuang dengan mengedepankan kejujuran, keikhlasan dan adil dalam pertarungan Pileg Pemilu 2019.

Hal ini patut di apresiasi memberikan edukasi kepada masyarakat umum, tentang politik sehat di tengah demokrasi. (Red)

LEAVE A REPLY